EFEKTIVITAS PENAMBAHAN ECENG GONDOK PADA PUPUK CAIR DARI URIN SAPI
Keywords:
Eceng gondok, urin sapi, pupuk, pupuk organik cair, fermentasiAbstract
Eceng gondok dan urin sapi dapat digunakan sebagai pupuk organik karena memiliki sifat bahan organik yang mengandung unsur hara yang dibutuhkan oleh tanaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsentrasi optimum eceng gondok pada campuran pupuk cair fermentasi urin sapi serta efektifitas pupuk cair organik. Metode pada penelitian ini adalah eceng gondok dan urin sapi dengan proses fermentasi aerob, lama fermentasi pada penelitian ini selama 21 hari dengan variasi campuran pupuk cair yaitu A (1000 ml urin sapi), B (750 ml urin sapi : 250 ml eceng gondok), C (500 ml urin sapi : 500 ml eceng gondok) dan D (250 ml urin sapi : 750 ml eceng gondok). Hasil akhir dari penelitian ini berupa pupuk organik cair dengan kandungan unsur hara sampel A (Nitrogen : 0,25%, Phospor : <0,01%, Kalium : 4,04%). Sampel B (Nitrogen : 0,19%, Phospor : <0,01%, Kalium : 1,43%). Sampel C (Nitrogen : 0,15%, Phospor : <0,01%, Kalium: 2,08%), sampel D (Nitrogen : 0,12%, Phospor : <0,01%, Kalium : 1,15%). Kemudian di dapatkan Konsentrasi terbaik eceng gondok pada campuran pupuk organik cair dengan kualitas terbaik adalah pada konsentrasi campuran Eceng Gondok sebanyak 500 ml dan Urin sapi 500 ml dengan kandungan unsur hara N total 0,15%, P total <0,01& dan K total 2,08%.
References
Azisah, M. I. (2017). Pengaruh Pemberian Pupuk Organik Cair Urine Sapi Terhadap
pertumbuhan Dan Produksi Tanaman Terong (Solanummelongena L.). J. Agrotan, 3(2), 80-
Balai Penelitian Tanah. (2015). Pupuk. Diakses 17 November 2021 pukul 19.30.
https://balittanah.litbang.pertanian.go.id/ind/index.php/en/berita-terbarutopmenu-58/1059/.
Huda,
Muhammad Khoirul. (2013). Pembuatan Pupuk Organik Cair Dari Urin Sapi Dengan Aditif Tetes Tebu (Molasses) Metode Fermentasi. Skripsi. Universitas Negeri Semarang.
Ilhamiyah, A. J. (2021). Pemanfaatan Limbah Urine Sapi Sebagai Pupuk Organik Cair (Biourine). Jurnal Pengabdian Al-Ikhlas, 7(1), 114-123.
Jasmidi, Z. M. (2018). Pemanfaatan Urin Sapi Menjadi Pupuk Organik Cair Kelompok Tani Desa Sukadamai Timur. jurnal pengabdian masyarakat, 24(1), 570-575.
Juliani Rita, R. F. (2017). Pupuk Organik Enceng Gondok Dari Danau Toba. jurnal pengabdian kepada masyarakat , 23 (1), 220-224.
Lestari, Sri Utami, M. (2018). Analisis Beberapa Unsur Kimia Kompos Azolla Mycrophylla. Jurnal Ilmiah Pertanian, 14(2),60 - 65
Mappanganro Rasyidah, K. K. (2018). Pemberian Pupuk Organik Cair (Urin Sapi) terhadap Tinggi Pennisetum purpureum cv. Mott. Jurnal Ilmu dan Industri Peternakan, 4(1), 23-31.
Munawaroh, Navisatul. (2019). Pengaruh Macam Starter dan Lama Fermentasi terhadap Kandungan Nitrogen, Pospor, dan Kalium Urin Sapi.
http://eprints.mercubuanayogya.ac.id/id/eprint/5639. Diakses pada tanggal 13 Agustus 2022.
Nuryana, Rena (2016). Pemanfaatan Selulosa dari Eceng Gondok sebagai Bahan Baku Pembuatan CMC (CarboxyMethyl Cellulose) dengan Media Reaksi Campuran Larutan Metanol – Propanol. Other thesis, Politeknik Negeri Sriwijaya.
Peraturan Menteri Pertanian No.261/KPTS/SR. 310/M/4/2019 tentang Persyaratan Teknis Minimal Pupuk Organik, Pupuk Hayati, dan Pembenah Tanah.
Purba, Elvinta Salsalina. (2019). Pengaruh Lama Fermentasi Pupuk Organik Cair Limbah Cair Tahu Dan Daun Lamtoro Dengan Penambahan Bioaktivator Em4 Terhadap Kandungan Fosfor
Dan Kalium Total. Skripsi. Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.
Rasyiddin, Fauzi Albar (2017) Kajian Pupuk Organik Hayati Cair Berbasis Mikroba Unggul Dan Limbah Pertanian : Compost Tea – Corn Steep Liquor (Ct-Csl). Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Purwokerto.
Rita (2016). Pemanfaatan Daun Lamtoro Dan Ekstrak Tauge Dengan Penambahan Urine Sapi Untuk Pembuatan Pupuk Organik Cair. Skripsi. Surakarta :Unismuh Surakarta. Sari, Vinda Nawang, M. Y. (2017). Pengaruh Konsentrasi dan Lama Fermentasi Urin Sapi sebagai Pupuk Cair pada Pertumbuhan Bibit Karet (Hevea brasiliensis Muell. Arg.). Jurnal Agro Industri Perkebunan, 5(1), 57-71.
Sulistiyanto, N. W (2015). Kandungan Bakteri Asam Laktat dan Bakteri Selulolitik pada Pollard yang difermentasi. (Content Of Lactid Acid Bacteria And Cellulolytic Bacteria On The Pollard Fermentation). Undergraduate thesis, Fakultas Peternakan Dan Pertanian Undip.
Sundariani, Novia (2017). Pemanfaatan Eceng Gondok (Eichornia crassipes) Sebagai Pakan Cacing Tanah (Lumbricus rubellus). Skripsi. Universitas Pasundan.
Syafri, R., Chairil, -, & Simamora, D. (2017). Analisa Unsur Hara Makro Pupuk Organik Cair (Pupuk organik cair) Dari Limbah Industri Keripik Nenas Dan Nangka Desa Kualu Nenas
Dengan Penambahan Urin Sapi Dan Em4. Photon: Jurnal Sain Dan Kesehatan, 8(01), 99-104.
Triyogi Gitadevarsa1, S. H. (2019). Rancangan Penyuluhan Tentang Proses Pembuatan Pupuk Organik Cair dari Urine Sapi Potong Menggunakan Mikroorganisme Lokal (MOL) Bongkol Pisang Di Desa Wonorejo Kecamatan Lawang Kabupaten Malang. Jurnal Penyuluhan pembangunan, 1, 44-52.
Wulandari, Devi Ayu, R. L. (2016). Kualitas Kompos dari Kombinasi Eceng Gondok (Eichornia crassipes Mart. Solm) dan Pupuk Kandang Sapi dengan Inokulan Trichoderma harzianum L. Protobiont, 5(2), 34-44.