Penerapan Arsitektur Neo Vernakular Pada Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Toraja Utara
Abstrak
Tujuan dari penelitian ini adalah perlu adanya desain kantor DPRD yang dapat mempertahankan dan menampilkan kembali nilai-nilai kebudayaan dalam bentuk rancangan arsitektur yang tampil modern. Penerapan Arsitektur Neo Vernakular bertujuan memberikan bentuk-bentuk arsitektur yang menggabungkan antara arsitektur tradisional dan modern, menerapkan unsur budaya dan lingkungan, menerapkan bentuk yang menyesuaikan dengan fungsinya sebagai kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Toraja Utara. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif sebagai metode umum. Hasil dari perancangan ini berupa desain kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah yang menerapkan Arsitektur Neo Vernakular. Berdasarkan penerapannya, aspek dari arsitektur Neo Vernakular yang diterapkan pada kantor ini adalah aspek fisik, yaitu bentuk, tampilan dan ornamen.